artikelkesehatan99.com – Sebelum menjalankan rutinitas yang sibuk dan padat, pastinya setiap orang akan mencari sebuah makanan sarapan yang bisa memberikannya energi dan semangat. Salah satunya, adalah kopi. Ternyata jika kamu mengkonsumsi kopi setiap hari, hal ini tidak baik bagi kesehatan lambung, kemudian bisa membuat kamu menjadi pecandu cafein. Terlebih lagi untuk para ibu hamil di luaran sana, sangat dilarang mengkonsumsi berbagai macam minuman mengandung kafein! Tidak ada salahnya kalau kamu mencari sumber energi dari minuman pengganti kopi dengan rasa yang tidak kalah enak.
Kopi, bukan lah satu-satunya minuman yang bisa menambahkan energi dan semangat didalam tubuh di setiap harinya. Terlebih lagi, kopi juga memiliki efek samping berbahaya untuk tubuh apabila dikonsumsi dalam jumlah berlebihan setiap harinya. Tanpa disadari, sebenarnya banyak sekali minuman pengganti yang aman untuk tubuh dan cocok dijadikan sumber energi di pagi hari. Bahkan, kamu juga mudah menemukannya dirumah. Dan jangan kemana-mana, karena kami akan mengulas lengkap tentang minuman terbaik pengganti kopi. Apa saja minumannya? Berikut, adalah ulasan lengkap yang harus kamu tahu!
Jenis Minuman Pengganti Kopi yang Bisa Buat Kamu Lebih Sehat
Matcha terkenal memiliki kandungan antioksidan tinggi, antioksidan ini berfungsi dengan baik untuk menangkal radikal bebas dan bisa bantu cegah penyakit kronis dan kerusakan sel. Minuman pengganti kopi ini bisa berikan energi luar biasa di pagi hari. Terlebih lagi, matcha adalah minuman yang mengandung antioksidan tinggi dan alami. Yang mana kandungan tersebut bisa kamu temukan pada berbagai tanaman teh alami.
Kadar CateChin di bubuknya lebih banyak dari tipe teh hijau lain, kemudian kamu bisa meningkatkan konsentrasi karena berikan ketenangan. Kalau kamu sedang stress, kamu bisa hadapi pekerjaan dengan meminum matcha sebagai pilihan menenangkan pikiran. Siapa nih yang suka sekali dengan Matcha? Teh hijau jepang ini memang memiliki aroma yang kuat dan rasa yang sangat enak, jadi tidak akan menyesal jika memiliki energi dari tehnya luar biasa!
Minuman untuk ganti kopi pagimu yang selanjutnya ini ada Yerba Mate, apa itu Yerba Mate? Yerba Mate ini merupakan teh herbal dengan kandungan kafein alami. Kadarnya kurang dari 80 miligram satu gelasnya, sementara kandungan pada kopi yakni dari 100 hingga 200 miligram. Walaupun yerba mate adalah minuman yang juga memiliki kandungan kafein didalam nya, namun sifat dan fungsi kafein tersebut tidak lah berbahaya untuk manusia.
Bahkan, kafein itu sendiri sangat berlawanan dengan dampak kafein kadar tinggi seperti di kopi yang bisa berikan rasa gelisah. Yerba mate terdiri atas kandungan antioksidan, Vitamin E, Vitamin C, Kalsium, Zat Besi, Fosfor, Tiamin dan Vitamin B2. Kandungan vitaminnya ini cukup lengkap dan menjadi sebuah alternatif kamu yang ingin ganti kopi pagi dengan minuman sehat.
Kombucha ini merupakan minuman hasil fermentasi yang terbuat dari teh hitam. Warna hitamnya ini hasil fermentasi dan kombucha menghasilkan berbagai macam zat, seperti asam asetat, folat, asam amino esensial, vitamin C, Vit B dan alkohol. Manfaatnya ini sebagai antibakteri dan bisa perbaiki mikroflora di usus.
Manfaat baik dari kombucha tidak akan terasa apabila dikonsumsi dalam jumlah berlebihan. Karena, kombucha memiliki sedikit kandungan alkohol yang berbahaya untuk tubuh dan bisa memabukkan. Namun di sisi lain, manfaat kombucha tidak perlu diragukan lagi. Kamu bisa menjadikan kombucha minuman sumber energi di pagi hari.
Siapa sih yang tidak kenal dengan minuman sehat seperti lemonade? Lemonade, adalah minuman dari lemon yang memiliki rasa sedikit asam. Dan rasa asam tersebut, adalah sumber manfaat sehat untuk tubuh. Minuman lemonade ini akan lebih mendukung Kesehatan tubuh apabila dikonsumsi dengan air hangat. Sebagaimana yang kita tahu, bahwa lemon mengandung antioksidan tinggi yang menyehatkan tubuh. Konsumsi lemon yang tidak mengandung kafein secara rutin di pagi hari bisa menjadi sebuah pilihan untuk tingkatkan kualitas mood yang kamu punya.
Menariknya lagi dari Lemonade ini tidak ada kandungan kafein dan kalori sedikitpun sehingga aman. Kamu bisa turunkan berat badan juga dengan minuman satu ini! Sederhana memang, bahkan tidak perlu keluarkan banyak uang untuk minum minuman pengganti kopi yang sehat ini! Karena rasanya asam, supaya semakin aman untuk lambung dan bisa berikan semangat bisa menambahkannya dengan madu murni.