• Pria
  • Wanita
  • Anak
  • Makanan
  • Minuman
  • Olahraga
No Result
View All Result
Tutorial
  • Pria
  • Wanita
  • Anak
  • Makanan
  • Minuman
  • Olahraga
No Result
View All Result
artikelkesehatan99
No Result
View All Result

Menu Minuman Sehat, Segar, Lezat Dan Baik Untuk Kesehatan Tubuh

Yeni Khoirunisa by Yeni Khoirunisa
24/04/2021
in Minuman
0 0
0
Menu Minuman Sehat
0
SHARES
18
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

artikelkesehatan99.com – Tidak hanya makanan yang membuat tubuh kamu menjadi sehat, ada banyak menu minuman sehat yang bisa kamu konsumsi setiap harinya. Minuman sehat tidak hanya air mineral saja, ada banyak minuman sehat lainnya dengan kombinasi rasa yang unik dan segar, minuman-minuman ini memang terbuat dari bahan-bahan makanan seperti buah dan sayuran, minuman sehat ini juga bisa menjadi alternatif untuk kamu yang tidak terlalu suka mengkonsumsi buah atau sayuran secara langsung. Berikut ini minuman sehat yang lezat, dan mudah dibuat dirumah.

Menu Minuman Sehat Yang Baik Untuk Kesehatan Tubuh, Buatnya Juga Mudah

Menu Minuman Sehat
Jus Delima

Minuman sehat pertama yang baik untuk kesehatan tubuh dan kecantikan yaitu jus delima, delima atau pomegranate ini sudah dipuji-puji khasiatnya sampai akhirnya nge-trend karena antioksidan yang ada didalamnya. Penelitian menunjukkan kalau jus merah ini dapat mencegah peradangan, penyakit jantung dan kanker, jadi dengan mengkonsumsi jus delima segelas setiap hari menjadi pilihan yang baik dan pastikan kamu untuk minum jus delima yang murni dan jauhkan minuman delima yang berkemasan karena sudah dicampur dengan gula. Sebaiknya buat sendiri jus delima alami yang pastinya lebih sehat dan bebas dari campuran bahan kimia.

Menu Minuman Sehat
Susu Rendah Lemak

Menu minuman sehat selanjutnya yaitu susu rendah lemak, susu merupakan minuman yang sudah sering ditemui sejak kecil dan dianggap sebagai minuman yang menjadi sumber kalsium dan vitamin D, sehingga baik dikonsumsi untuk siapapun. Susu rendah lemak dan skim juga merupakan sumber protein dan mikronutrien yang penting untuk tubuh kamu dan varietas rendah lemak ini juga menjadi pilihan yang tepat karena memiliki kandungan lemak yang jauh lebih sedikit dibandingkan dengan susu murni.

Menu Minuman Sehat
Teh Hijau

Teh hijau diakui sebagai salah satu minuman terbaik yang mampu mencegah kanker, tapi tahukah kamu kalau teh hijau juga terbukti mampu meningkatkan fungsi arteri, sehingga dapat mengurangi resiko penyakit kardiovaskular. Sebuah penelitian menemukan fakta kalau orang tua Tionghoa yang diteliti memiliki fungsi arteri orang Australia di usia 20-an, dan rahasia mereka yaitu dengan mengkonsumsi teh hijau. Minuman yang satu ini memang paling sering dikonsumsi untuk kesehatan di Negara Asia seperti China, Jepang, Korea Selatan dan lainnya.

Menu Minuman Sehat
Jus Jeruk

Menu minuman sehat selanjutnya yaitu jus jeruk, seperti yang diketahui kalau jeruk merupakan salah satu buah yang memiliki  kandungan vitamin C tinggi. Jus jeruk juga merupakan salah satu minuman yang baik dikonsumsi secara rutin, sayangnya banyak yang menganggap cara membuat jus jeruk rumit, jika itu menjadi masalah, kamu bisa membuat jus jeruk dengan porsi yang besar dan disimpan di lemari es, kamu bisa mengkonsumsi jus jeruk saat sedang musim alergi. Alergi musiman sudah terbukti dapat ditenangkan dengan vitamin C dan quercetin atau suatu bentuk flavonoid yang ditemukan dalam buah-buahan dan sayuran tertentu.

Menu Minuman Sehat
Jus Bit

Bit ternyata memiliki kemampuan untuk menurunkan tekanan darah, meningkatkan stamina dan meningkatkan aliran darah ke otak pada orang dewasa yang lebih tua sehingga dapat memperlambat perkembangan demensia. Selain itu buah bit juga mampu membuat hati yang sehat dengan nol trans dan lemak jenuh, serta mengandung magnesium tinggi, kalsium, dan tingkat zat besi, satu-satunya kekurangan dari jus bit yaitu sulit ditemukan di sebagian besar supermarket atau pasar, jadi kamu mungkin bisa membuatnya dirumah sendiri atau memesan dari toko jus tertentu.

Menu Minuman Sehat
Coklat Panas

Menu minuman sehat selanjutnya yaitu coklat panas, siapa yang tidak senang dengan minuman yang satu ini, hampir semua orang tentunya menyukai coklat bukan? Minuman sehat ini cocok untuk yang yang sering kram saat menstruasi karena memiliki kandungan magnesium yang tinggi, coklat panas ampuh untuk meredakan rasa sakit saat menstruasi. Untuk mendapatkan magnesium tersebut, kamu perlu membuat coklat panas buatan sendiri dengan bubuk coklat mentah, jika kamu perlu sedikit pemanis bisa tambahkan susu almond atau sirup maple.

Menu Minuman Sehat
Air Kelapa

Minuman yang satu ini sangat mudah ditemukan dimanapun, sayangnya tidak semua orang menyukai rasa buah tropis yang satu ini. Padahal air dan buah kelapa memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan, dengan mengkonsumsi air kelapa dan buahnya tanpa campuran gula dapat memberikan jumlah kalium yang cukup tinggi. Kalium sendiri memiliki peran penting untuk menjaga detak jantung yang sehat dan mengatur tekanan darah.

 

Tags: Air MineralbuahJus DelimaJus JerukMinuman KesehatanMinuman SegarMinuman SehatSayuranSusu Rendah LemakTeh Hijau
Previous Post

Buah Dengan Segudang Manfaat Yang Mungkin Tidak Kamu Sadari

Next Post

Tips Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita Yang Wajib Diketahui

Yeni Khoirunisa

Yeni Khoirunisa

Next Post
menjaga kesehatan reproduksi wanita

Tips Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita Yang Wajib Diketahui

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like

Manfaat-Minuman-Green-Tea

Segudang Manfaat Minuman Green Tea, Bisa Meningkatkan Fungsi Otak

29/03/2023
Makanan-Sehat-Untuk-Sahur

Tetap Jaga Pola Makan dengan Makanan Sehat untuk Sahur!

28/03/2023
Sakit-Gondokan-Anak

Atasi Sakit Gondokan Pada Anak, Salah Satunya Diet Seimbang!

27/03/2023
Jenis-Jerawat

Jenis dan Penyebab Jerawat yang Perlu Diketahui Nih Girls!

25/03/2023
Jenis-KB-Untuk-Pria

Jenis KB Untuk Pria, Salah Satunya Ada Vasektomi

24/03/2023
Manfaat-Olahraga-Otot

Manfaat Olahraga untuk Otot yang Penting Untuk Diketahui!

23/03/2023
artikelkesehatan99

© 2021 artikelkesehatan99

Informasi & Tips Seputar Kesehatan

  • About
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact

Follow Us

No Result
View All Result
  • Pria
  • Wanita
  • Anak
  • Makanan
  • Minuman
  • Olahraga

© 2021 artikelkesehatan99

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In